Dan Perbedaan

4 Perbedaan Save dan Save As pada Program Komputer

Bagi para pengguna komputer, fungsi SAVE dan SAVE AS tentu adalah dua fungsi yang sudah sangat akrab bagi mereka. Kedua fungsi pada program komputer ini adalah sama-sama digunakan sebagai perintah untuk menyimpan sebuah dokumen atau file hasil kerja mereka. Akan tetapi, jika ditelisik lebih dalam lagi, kedua fungsi tersebut ternyata memiliki beberapa perbedaan. Apa saja perbedaan Save dan Save As tersebut? Nah, untuk tahu jawabannya silakan simak pembahasan singkat berikut ini!

Perbedaan Save dan Save As

Perbedaan Save dan Save As

Perbedaan Save dan Save As terletak pada hal-hal mendasar, seperti fungsi spesifiknya, jalan pintas (short cut) yang dapat digunakan, penentuan tempat penyimpanan serta format penyimpanan dari file yang akan disimpan. Secara sederhana, perbedaan kedua fungsi ini dapat dijelaskan seperti tabel berikut.
Perbedaan Save Save As
Fungsi Menyimpan hasil perubahan pada file yang telah tersimpan sebelumnya di komputer. Menyimpan hasil perubahan pada file baru atau file yang akan diubah nama dan formatnya.
Jalan pintas CTRL + S CTRL + ALT + S
Penentuan tempat penyimpanan Ditempat file tersimpan sebelumnya Tempat penyimpanan ditentukan oleh pengguna
Format penyimpanan Ditentukan komputer Ditentukan pengguna

1. Perbedaan Fungsi

Secara sederhana, fungsi Save pada program komputer adalah sebuah perintah bagi komputer untuk menyimpan hasil perubahan pada suatu file yang dimana file tersebut sebelumnya telah tersimpan di komputer. Sebagai contoh, ketika Anda membuka suatu file Microsoft Word di komputer, kemudian merubah isinya, maka fungsi save akan menyimpan hasil perubahan tersebut ke dalam file yang sama. Fungsi save juga memiliki fungsi yang sama dengan Save As, khususnya pada penyimpanan file baru.

Sedangkan fungsi Save As adalah perintah bagi program komputer untuk menyimpan suatu file yang sebelumnya tidak ada di dalam komputer. Dalam artian, fungsi Save As akan menyimpan suatu file baru atau file lama yang akan diubah atau nama filenya. Jika kita menyimpan suatu file lama menggunakan fungsi Save As, maka akan ada 2 file sama pada komputer dengan nama atau format yang berbeda.

2. Perbedaan Jalan Pintas

Perbedaan Save dan Save As juga terletak pada jalan pintas atau short cut yang dapat kita gunakan untuk melakukan perintah keduanya. Fungsi save dapat dilakukan dengan menekan tombol CTRL + S secara bersamaan, sementara fungsi Save As dilakukan dengan menekan tombol CTRL + ALT + S.
Perbedaan Internet dan Intranet
Perbedaan GSM dan CDMA

3. Perbedaan Penentuan Tempat Penyimpanan

Perbedaan Save dan Save As juga terdapat pada penentuan tempat penyimpanan dari file yang akan disimpan. Fungsi save akan menempatkan hasil perubahan pada file yang ada pada tempat di mana file tersebut pertama kali disimpan. Kecuali jika file tersebut adalah file baru, maka tempat penyimpanan tersebut dapat ditentukan oleh pengguna.

Sedangkan fungsi Save As akan menyimpan suatu file pada tempat yang ditentukan oleh pengguna melalui jendela seperti ditampilkan gambar berikut.

Perbedaan Save dan Save As

4. Perbedaan Format Penyimpanan

File yang disimpan dengan fungsi Save akan memiliki nama dan format yang ditentukan oleh program komputer. Contohnya, ketika kita akan menyimpan file gambar hasil olahan program Photoshop, maka file tersebut secara default akan tersimpan dalam nama Untitled dan format PSD. Sementara jika kita menggunakan fungsi Save As, kita dapat mengatur nama dan format sesuai dengan keinginan kita, misalnya digambar disimpan dengan nama “Perbedaan” dan format “JPG, PNG, GIF, dan lain sebagainya.

Nah, itulah beberapa perbedaan Save dan Save As pada program komputer. Semoga setelah mengetahui perbedaan-perbedaan ini, Anda tak akan salah lagi dalam menentukan perintah mana yang dipilih untuk menyimpan file Anda. Semoga bermanfaat!

0 Response to "4 Perbedaan Save dan Save As pada Program Komputer"